Langsung ke konten utama

Solusi Windows 8.1 Tidak Bisa Connect Wifi

Jangan lupa membaca artikel kami sebelumnya, mengenai > Panduan Bisnis Online bagi Pemula.

Windows 8.1 dan Windows 10 Tidak Bisa Connect Wifi - 2016, OS keluaran terbaru dari windows yakni windows 8.1 dan windows 10 memiliki bug yang berkaitan dengan wifi. Pengguna sering mengeluh kesulitan untuk dapat mengkoneksikan laptopnya dengan wifi yang tersedia. Mulai dari masalah Limited Connection hingga indikator yang terus berputar tanpa berhenti.

solusi wifi limited
Wifi sulit connect ? selalu limited ?


Pada kesempatan kali ini admin akan membahas Solusi Windows 8.1 tidak bisa connect wifi. Pada pembahasan kali ini akan ada beberapa cara yang bisa kamu coba. Harap diingat bahwa cara-cara ini sudah dicoba dan berhasil. Silahkan disimak ya.

Apa Penyebab Masalah Wifi di Windows 8.1 ?

Setelah melakukan diagnosa terhadap beberapa kasus yang kerap terjadi, bisa diambil kesimpulan bahwa tidak bisa connect wifi bisa disebabkan oleh 2 hal, yaitu tipe security yang tidak cocok atau IP yang tidak cocok dengan gateaway. Nah ada beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi windows gagal Wifi ini.

Cara Pertama - Forget Network

Jika kamu mendapati pesan 'Can't connect to this network' setelah meng-klik 'connect'. Maka, solusi pertama adalah dengan melakukan Forget Network. Caranya yaitu, 

solusi-gagal-connect-wifi
cari 'Network Connection Settings'
Tekan tombol CTRL+S lalu ketik Network dan pilih Network Connection Settings. setelah itu akan kelular jendela pengaturan network. Disini jika kamu mengalami gagal connect wifi maka akan terlihat tombol yang bertuliskan "Manage known Networks".
solusi windows 8 tidak bisa connect Wifi
Manage Known Networks
Pilih daftar hotspot yang sebelumnya gagal kita koneksikan lalu klik "Forget".

solusi windows 10 gagal connect wifi
klik tombol forget

Nah, jika kamu tidak bisa melakukan langkah diatas, jangan khawatir, kita bisa melakukan forget network melalui command prompt/CMD. caranya buka CMD lalu ketik:
netsh wlan show profiles
tekan tombol enter, akan muncul daftar wifi yang sudah pernah terdaftar di laptop kita, nah sekarang catat detail SSID wifi yang ingin kita forget tadi, jika sudah ketik perintah berikut ini:
netsh wlan delete profile name="NetworkName" 
Ganti "NetworkName" dengan SSID wifi yang akan kita forget lalu tekan enter. Maka secara otomatis SSID Wifi tersebut akan hilang alias ter-forget.

Windows gagal konek wifi
forget network via cmd
Setelah kamu selesai melakuka  Forget Network, kamu akan diminta untuk memasukan kembali password Wi-fi yang baru saja kita forget, dengan begini maka konfigurasi IP akan reset secara otomatis dan kamu sudah bisa terkoneksi dengan Wifi.

Cara Kedua - Network Diagnostic Tools

Cara kedua ini adalah cara yang cukup efektif dalam mengatasi masalah Wifi tidak bisa connect. Dengan menggunakan fitur Windows Diagnostic Tools yang sudah ada/terinstall di setiap OS Windows 8.1 keatas.

solusi-windows-gagal-konek-wifi
Windows network diagnostics


Caranya, klik kanan pada icon wifi di tray kamu lalu pilih Troubleshoot Problems. Secara otomatis windows akan melakukan pemindaian untuk mencari masalah yang ada, nah ketika sudah selesai windows akan memberikan kita info hal-hal yang menyebabkan masalah kenapa Wifi tidak bisa terkoneksi, lalu pilih 'Next' dan tunggu hingga selesai.

Cara Ketiga - Restart Component Service

Jika kedua cara diatas belum mengatasi masalah Wifi tidak connect, kamu bisa mencoba langkah yang ketiga ini yaitu melakukan restart services. Caranya, yang pertama buka control panel lalu double klik pada Administrative Tools. Selanjutnya, buka Component Services

Wifi-error-windows
Component Services - Restart
Pilih tab menu Services (local) yang ada disebelah kiri, kemudian kamu harus merestart secara manual 3 services yang ada yaitu DHCP Client, DNS Client, WLAN Autoconfig. Caranya satu persatu kamu buka seperti pada gambar dibawah ini.

cara atasi wifi tidak bisa connect
Restart services
Pertama, Stop services yang sedang berjalan, kemudian tunggu beberapa detk dan sekarang kamu Start kembali lalu klik OK. Ulangi langkah tersebut untuk 3 service lainnya. Setelah selesai silahkan kamu restart laptop kamu dan lihat hasilnya :)

Jika dari ketiga cara diatas masih belum menyelesaikan masalah Wifi Tidak Bisa Connect di Windows 8.1 keatas, berarti ada masalah pada Router wifi yang ada. Silahkan di cek segal pengaturan IP Addres serta gateawaynya, Jika kamu memiliki Router Linksys dan lupa password, baca artikel Mengatasi Lupa Password Router Linksys

Itulah dia Solusi Mengatasi Windows 8.1 Tidak Bisa Connect Wifi. Semoga berhasil, jika ada pertanyaan seputar masalah komputer, mulai dari program, hardware, android, aplikasi, silahkan tanyakan saja melalui kolom komentar dibawah ini ya atau bisa juga dengan like fanspage facebook kami. Salam MyRepairSolution.

Tags: #gagal-connect-wifi #wifi-tidak-bisa-konek, #windows-8-wifi-error, #windows-10-wifi-error, #tidak-bisa-konek-speedy, #wifi-speedy-error



Selain sebagai media informasi teknologi, kami juga berbagi artikel tentang bisnis online.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Skip

Muhammad Rizkia Fajri Utomo ( paijostn) Sering kali di panggil paijostn Adalah seorang pembisnis di bidang online khususnya di jual - beli, Sejak SMP dia sudah sering melakukan transaksi jual beli handphone. Dia juga menyediakan kebutuhan sosial media seperti follower Instagram, Tik tok, Facebook, dll Salah satu pemangku kepentingan dalam ekosistem ekonomi digital yang diharapkan dapat membantu dan mendorong perkembangan bisnis UMKM lokal adalah platform e-commerce. "Masa depan adalah milik mereka yang bekerja keras hari ini." - Anurag Prakash Ray Konten ini telah tayang di Kompasiana.com dengan judul "Siapa itu Paijostn?", Klik untuk baca: https://www.kompasiana.com/mrizkiafajriu8007/64ff5824e1a167146a1f7292/m-rizkia-fajri-u Kreator: M RIZKIA FAJRI U ( Paijo Stn ) Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas. Tulis opini Anda seputar isu terkini di Kompasiana.com

Biografi Soekarno Sang Orator, Proklamator Presiden Pertama Indonesia

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020 . Siapa yang tidak kenal dengan Soekarno? Sang Orator, Proklamator Presiden Pertama Indonesia. Pada kesempatan ini, kita akan membahas biografi tokoh paling berpengaruh di Indonesia yaitu biografi Soekarno. Soekarno merupakan salah satu sosok yang tersohor dan dikagumi di Indonesia dan dunia. Beliau merupakan orator ulung yang menyampaikan pidato dengan isi yang menginspirasi dan membakar semangat dan membangkitkan jiwa perjuangan anak muda dimasanya. Hingga kini pidato soekarno masih sangat menarik dan disukai karena membangkitkan perjuangan generasi muda. Selain sosok orator ulung, Soekarno merupakan salah satu founding father atau bapak pendiri bangsa Indonesia yang ikut merumuskan dan membacakan proklamasi kemerdekaan indonesia pada tahun 1945. Sebagai presiden pertama Indonesia, Soekarno sangat disegani oleh pemimpin negara lain dimasa itu. Memiliki kemampuan komunikasi yang sangat baik, bahka...

Lirik Lagu Sam Smith - How Do You Sleep? dan Terjemahannya

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020 . iTapuih.com - Lirik Lagu Sam Smith - How Do You Sleep? dan Terjemahannya . Sam Smith yang mempunyai nama asli Samuel Frederick adalah seorang penyanyi dan penulis lagu asal Inggris yang berhasil memperoleh ketenaran sejak Oktober 2012. Sam Smith juga merupakan salah satu penyanyi gay paling terkenal dan secara terbuka mempublikasikannya ke seluruh dunia. Hal itu bisa dibuktikan dari sebagian besar lagunya tentang patah hati dan hubungan yang putus, tetapi suaranya terlalu menakjubkan dan luar biasa untuk diabaikan. Pada postingan kali ini saya akan berbagi tentang Lirik Lagu Sam Smith - How Do You Sleep? dan Terjemahannya lengkap beserta Artinya dalam Bahasa Indonesia. Selamat belajar lirik lagu Bahasa Inggris terbaru dan terlengkap. I hope you enjoy the lyrics so you can sing-along with us! Kids Song and Lyrics [Verse 1] I’m done hatin’ myself for feelin’ Aku ...